Saturday, February 23, 2013

Nama = Doa :)

Dalam setiap nama seseorang pasti terkandung doa didalamnya. Sebagai pengharapan dari orang tua agar kelak anak mereka menjadi seperti nama yang diberikan. Begitu juga dengan ayah-ibukku. Memberikan nama yang begitu cantik untukku. Dan aku bangga sebagai seorang Lucky Caesar Direstiyani :)

Sempet corat-coret gak jelas nih, bikin sebuah gambar inisial. Yups, LCD --> Lucky Caesar Direstiyani. Tepat, inisial yang cantik, secantik orangnya :D Hahahaha #kumatdeh


Sekilas melihat namaku, pasti banyak yang mengira bahwa aku adalah cowok. . :| Di sosial media, sering tiba-tiba ada yang chat dan manggil mas. Atau bahkan sering dapat email dan dipanggil 'Mas Lucky' :| Yah, dimaklumin lah. Mungkin mereka yang salah panggil itu lagi gak 100% persen, jadinya ngelantur gak jelas. Hahahaha. .

Waktu kecil sering aku protes ke ayah, kenapa namaku lebih mirip nama seorang cowok. Gara-gara yah ulah orang ngelantur diatas sih -_-. Padahal uda jelas nama belakangku Direstiyani .Cewek beud kan yah ? :3

Kata ayahku, namaku mengandung doa agar aku bisa selalu beruntung dan diberikan keberuntungan oleh Allah dalam setiap kesempatan. Yah, beruntung untuk bisa mendapatkan ridhonya Allah. Aamiin :D Berikut ini adalah makna dalam namaku :

Lucky --> beruntung 

Caesar --> Aku terlahir lewat operasi Caesar karena Ibuku tidak bisa melahirkan dengan normal akibat Pinggul dalamnya terlalu sempit.  3 saudaraku lainnya juga lahir lewat operasi.

Direstiyani ---> Harapannya aku selalu mendapatkan restu dari Allah untuk bisa menjadi manusia yang selalu bermanfaat untuk orang lain. yani berasal dari nama belakang orang tuaku. Bagus Riyanto dan Lilik Windarini.

Untuk para orang tua saat ini ataupun calon orang tua masa depan, pertimbangkan nama yang baik untuk anak-anak ataupun calon anak kalian yah.Karena nama adalah doa. Sekian, selamat berdoa :D

4 comments:

  1. Kalo Muhammad Fauzul Imron gimana hayo mbak? :|

    ReplyDelete
    Replies
    1. lah gak tau dek :3 yang jelas, setiap nama itu pasti terkandung doa dan harapan baik orang tua didalamnya
      apa hayo arti namamu ? tanyain ke ayah ibuk deh :D

      Delete
  2. sepakat pisan kalau nama itu sama dengan doa, yang jadi masalah kalau lupa ngasih nama...kasian sianak kalau udah gede, mau dipanggil apa, coba?

    ReplyDelete
  3. pas aku melahirkan, mencari nama anak2 sampe lamaaa banget. awalnya kita niat cm 1 anak, makanya nama anak pertama lumayan panjang hahahaha. krn bbrp nama kita jadiin satu, secara mikirnya ga pgn lahiran lg. tapi kemudian malah ada anak kedua. panjang juga sih namany, tp penuh arti :D. yg ptg itukan.. ada doa dlam namanya :)

    ReplyDelete

COPYRIGHT © 2017 | THEME BY RUMAH ES