Thursday, April 6, 2023

Bimbang Mau Beli Yaris Baru Atau Bekas? Yuk, Ketahui Dulu Perbedaannya

Saat ingin beli mobil baru tentu akan dihadapkan pada 2 pilihan yang sulit, yaitu beli baru atau bekas. Pilihan ini biasanya akan sering muncul pada orang-orang yang belum terlalu yakin dalam memilih mobil baru atau bekas. Baik beli mobil baru atau bekas tentu mempunyai kelebihan serta kekurangan masing-masing. Oleh karena itu, banyak orang yang kerap membandingkan antara spesifikasi mobil bekas dengan yang baru. Jika spesifikasinya berbeda cukup jauh maka bisa beli yang baru, sedangkan jika spesifikasinya tidak berbeda jauh maka bisa beli yang bekas saja. Dengan cara ini tentunya bisa mengarahkan setiap orang untuk memilih yang paling tepat.

Hal ini juga berlaku pada setiap orang yang ingin beli Toyota Yaris, apalagi belum lama ini hadir mobil keluaran terbaru. Tentunya setiap orang jadi kebingungan harus beli yang bekas atau mobil keluaran terbaru. Agar tidak merasa kebingungan, berikut ini akan dibahas beberapa perbedaan penting antara Yaris baru dengan versi sebelumnya.

Eksterior

Perbedaan pertama yang sangat mencolok antara keduanya adalah dari eksteriornya. Jika dulu eksteriornya belum terlihat agresif maka di keluaran versi terbaru sudah terlihat sangat agresif. Lalu ada juga perubahan pada bagian grille yang sudah terhubung dengan lampu kisi-kisi yang letaknya di bagian bawah. Sedangkan untuk tipe tertinggi yaitu GR Sport terdapat aksen warna merah yang letaknya di bumper. Kemudian untuk semua lampu sudah menggunakan jenis LED sehingga pencahayaan bisa lebih baik di jalan termasuk ketika malam hari. Selain itu, ada juga kamera parkir untuk memudahkan parkir di area yang sempit dan terbatas.


Interior

Masuk ke interior, Toyota Yaris tipe GR Sport sudah dilengkapi dengan audio steering switch yang fungsinya berfungsi untuk memudahkan pengemudi dalam mengatur berbagai fitur hiburan yang tersedia. Ada juga fitur lainnya mulai dari mode sport/eco, panel TFT, paddle shift, dan starr/stop engine. Selanjutnya, perbedaan Yaris lama dengan baru, yaitu dari jumlah airbag karena sekarang terdapat 2 jenis pilihan airbag, ada yang 3 dan juga ada yang 7 airbag. Perbedaan lainnya di dalam interior terdapat radius putar menjadi lebih kecil sehingga membuat setiap pengemudi bisa melakukan manuver dengan mudah dan lebih lincah saat ingin berpindah jalur.

Varian dan Harga

Jika dulunya terdapat 3 varian pada Yaris, maka sekarang hanya tersedia 3 varian saja, begitu juga untuk tipe yang dulunya 3 menjadi 2. Sekarang hanya ada 2 tipe yaitu tipe G dan juga GR Sport yang dulunya ada juga tipe E namun sekarang sudah dihilangkan. Dari segi harga juga sudah pasti mobil baru lebih mahal dibanding mobil bekas tapi dijamin sebanding dengan kualitasnya. Untuk mengetahu spesifikasi dan juga harga Toyota Yaris, cukup mudah dengan membuka aplikasi SEVA. Aplikasi ini merupakan member dari Astra, bahkan asiknya lagi beberapa mitra dealer dan leasing yang terdapat pada aplikasi SEVA juga termasuk member Astra Grup.

Tuesday, March 14, 2023

Ragam Aktivitas Seru di Puncak Becici Jogja Dijamin Menyenangkan dan Berkesan

Setiap orang tentunya memiliki selera masing-masing terkait dengan liburan yang Menyenangkan dan tentunya berkesan. Ada yang memilih pantai sebagai destinasi favorit, tetapi ada pula yang menyukai dataran tinggi seperti pegunungan dan juga alam terbuka. Salah satu daerah yang memiliki banyak dataran tinggi adalah Jogja. Ada satu tempat wisata di Jogja yang berada di dataran tinggi bernama Puncak Becici yang juga menjadi destinasi favorit bagi orang-orang yang senang untuk berlibur di dataran tinggi dengan alam terbuka.

Photo credit: kompas.com/MarkusYuwono

Tempat wisata ini berada di Kabupaten Bantul dan pernah dikunjungi langsung oleh Presiden Barack Obama di tahun 2017 sehingga makin populer sampai sekarang. Dengan posisinya yang berada di dataran tinggi tentunya ada banyak sekali ragam aktivitas yang seru dan dijamin akan menyenangkan dan berkesan, apa saja sih aktivitasnya?

Mengabadikan momen di spot-spot menarik

Sekarang ini setiap orang berlibur tentunya selalu membawa smartphone untuk bisa mengabadikan momen dan mengupload di semua akun sosial media. Termasuk para pengunjung yang berlibur ke Puncak Becici tentunya ingin berfoto selain menikmati panorama yang menawan. Apalagi pengelola juga sudah menyediakan berbagai spot menarik yang bisa dijadikan untuk area berfoto pengunjung.

Ada beberapa ornamen yang disediakan, salah satunya yaitu gardu pandang. Dengan berfoto di gardu pandang ini maka akan jelas terlihat panorama alam dari Kabupaten Bantul. Jika ingin menghasilkan foto yang lebih indah maka bisa datang ke Puncak Becici di malam hari karena ada banyak lampu warna-warni untuk menambah keindahan.

Melakukan outbound 

Selain memperbanyak jumlah foto di smartphone, para pengunjung juga bisa melakukan outbound di sekitar area Puncak Becici. Pihak manajemen atau pengelola menyediakan paket outbound yang menarik dengan nuansa alam dari banyaknya pohon pinus yang membuat udara semakin sejuk. Sambil melakukan outbound tentunya pengunjung bisa menikmati pemandangan alam yang luas dan sangat memesona dari Kabupaten Bantul melalui area gardu pandang.

Terdapat fasilitas camping

Bukan hanya outbound tetapi ada juga fasilitas camping yang memang bisa dimanfaatkan bagi pengunjung yang tertarik. Ada banyak sekali tenda yang sudah didirikan sehingga pengunjung bisa langsung menggunakan untuk bermalam dan menginap di hutan pinus. Tidak perlu khawatir akan gelap di malam hari, karena sudah terdapat lampu-lampu hias yang mengelilingi area camping. Biasanya juga ada banyak para pengunjung lain sehingga bisa mengobrol dan bercengkerama saat di malam hari.

Itulah yang menjadi daya tarik dari tempat wisata bernama Puncak Becici yang terletak di Jogja. Jika tertarik untuk outbound atau camping di sini, sebelum berangkat bisa beli tiket pesawat murah Jakarta - Jogja dengan harga terbaik yang ditawarkan oleh aplikasi Pegipegi. Penawaran terbaik ini tentunya tidak boleh dilewatkan begitu saja bagi siapa pun yang ingin berlibur. Segera beli tiket pesawat di Pegipegi untuk menjelajah Jogja dengan lebih cepat dan lebih murah.

Friday, March 10, 2023

Apa sih Perbedaan Montir dan Mekanik?

Bagi yang biasa bermain ke bengkel otomotif, tentu saja sudah tidak asing dengan istilah montir dan juga mekanik. Ya, kedua jenis pekerjaan tersebut memang berkaitan erat dengan dunia otomotif, terutama untuk mobil.

Saat mobil mengalami masalah pada bagian mesin, merekalah yang akan bertugas turun tangan untuk mengecek penyebab masalah dan menanganinya. Namun, perlu untuk diketahui bahwa kedua profesi tersebut tidaklah sama.

 

Pengertian dan Tanggung Jawab Montir

Jika dilihat dari KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), profesi montir bertugas untuk memperbaiki, memasang, dan sebagainya, mesin kendaraan bermotor yang mengalami kerusakan. Tanggung jawab yang dimiliki, kurang lebih sebagai berikut.

  •  Mencari tahu dan juga mengetahui apa yang menyebabkan mesin mobil mengalami kerusakan.
  •  Memperbaiki kerusakan pada mobil sesuai dengan jenis dan juga tingkat kerusakannya.
  • Memeriksa bagian-bagian lain dari kendaraan yang kemungkinan mengalami kerusakan juga.
  • Memesan kelengkapan atau spare part dari kendaraan yang perlu diganti.
  • Memberi laporan kondisi kendaraan setelah proses perawatan selesai dilakukan.

Pengertian dan Tanggung Jawab Mekanik

Dalam KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), mekanik diartikan sebagai orang yang ahli dalam bidang permesinan alias mekanik. Dalam bengkel otomotif, mekanik tidak hanya mengatasi kerusakan mesin saja, namun juga melakukan pengecekan secara menyeluruh seperti berikut.

  • Melakukan pengujian pada kendaraan, termasuk dengan sistem dan komponennya.
  • Melakukan pemeriksaan pada kendaraan untuk menentukan tingkat malfungsi atau kerusakan yang bisa terjadi.
  • Memahami jenis-jenis suku cadang serta cara pemasangannya
  • Mengikuti daftar periksa yang sudah disediakan untuk memastikan semua bagian utama dalam kendaraan sudah diperiksa.
  • Mengikuti perkembangan teknologi terbaru dari mesin mobil dan memahami karakteristik setiap jenis mesin mobil

Perbedaan Kedua Profesi Tersebut

Ya, tugas dan tanggung jawab dari kedua profesi tersebut memang hampir mirip, sehingga banyak orang yang susah untuk membedakan keduanya. Namun ciri pembeda utamanya ada pada jangkauan pekerjaan saat berada di bengkel otomotif.

Biasanya montir memiliki tugas untuk memperbaiki, mengecek, dan memasang berbagai komponen mobil secara umum. Sementara untuk mekanik, memiliki tanggung jawab untuk melakukan pengecekan terhadap kondisi kendaraan atau mobil secara menyeluruh. Dapat disimpulkan bahwa montir adalah orang yang bertanggung jawab untuk melakukan penggantian suku cadang, perawatan, serta memberikan rekomendasi perbaikan lain kepada mekanik.

Pekerjaan Lain di Bengkel Otomotif

Selain dua profesi montir dan mekanik, masih ada beberapa profesi lain yang biasa ditemukan di bengkel otomotif, seperti berikut ini.

1. Frontliner

Frontliner adalah orang yang bertugas untuk memberi pertanyaan kepada para pelanggan mengenai kendala pada kendaraannya. Nantinya frontliner akan mencatat permasalahan yang dirasakan pengguna, kemudian meneruskan catatan kepada mekanik.

2. Toolman

Sesuai dengan namanya, dalam dunia perbengkelan toolman adalah orang yang bertugas untuk merawat dan menjaga berbagai macam peralatan yang ada di dalam bengkel tersebut. Hal ini juga termasuk dengan SST alias special service tool.

Di sini dapat disimpulkan bahwa di bengkel sendiri terdapat beberapa profesi dengan tugas dan tanggungjawabnya masing-masing. Mereka semua bekerja sama untuk memberikan pelayanan yang terbaik dan memuaskan kepada setiap pelanggan.

COPYRIGHT © 2017 | THEME BY RUMAH ES